Minggu, 18 November 2012

Sir Alex Ferguson Puji Pertahanan Norwich City


Goal.com-Manchester United secara mengejutkan harus mengakui keunggulan tuan rumah Norwich City, Sabtu (17/11) melalui gol tunggal Anthony Pilkington di babak kedua.

Hasil ini membuat kecewa Sir Alex Ferguson, apalagi di laga sebelumnya rival utama mereka, Manchester City meraih kemenangan sehingga menggeser posisi mereka di puncak klasemen Liga Primer Inggris.
"Kami jelas kecewa dengan kekalahan ini, apalagi hasil ini membuat kami harus kehilangan posisi di puncak klasemen. Di sisi lain, kami harus memuji pertahanan Norwich. Mereka bertarung dengan sangat baik, berusaha memenangkan tiap peluang dan pertahanan mereka sulit ditembus, terutama kiper mereka," tuturnya pada ESPN.

"Mereka juga membuat gol yang bagus. Kami seharusnya bisa membuat gol balasan dengan beberapa  peluang yang diperoleh, terutama di babak kedua. Kami kerap berhasil mengejar ketertinggalan, tapi kali ini kami tidak mampu melakukannya."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar